Tempat Wisata Di Gianyar Yang Populer & Favorit

Gianyar merupakan sebuah kabupaten yang berada di Provinsi Bali yang dikenal dengan pusat budaya dan kesenian ukirnya. Beberapa daerah yang menjadi pusat kesenian kerajinan tangannya diantaranya. Desa Singapadu sebagai pusat kesenian batu & paras. Desa Celuk terkenal akan kerajinan pembuatan perhiasan perak & emas. Desa Batuan  dan Ubud dengan style seni dari lukisannya. serta desa-desa lainnya lagi.

Pesona yang disuguhkan gianyar  tidak terletak dari kesenian dan budayanya saja. Pesona wisata yang disuguhkan dari gianyar juga menjadi pusat perhatian wisatawan lokal maupun mancanegara. Salah satu tempat wisata di gianyar terbaik adalah Ubud.

Destinasi wisata terbaik yang dipunyai pulau dewata bali.  Alam gianyar yang asri dari pesawahan khas pedesaan. Sungai dengan tebing-tebing yang menjulang dan air terjun dengan lembah-lembah khas tropikal.  Menjadikan ketenangan tersendiri untuk dijadikan tempat berlibur. Berikut adalah beberapa tempat wisata di gianyar yang populer dan menjadi favorit wisatawan.

Tempat Wisata Di Gianyar Yang Populer

Wisata Ubud

tegalalang, ubud

Salah satu yang menjadi Icon di Gianyar adalah Ubud. Ubud merupakan tempat yang menjadi sorotan publik yang berwisata ke Bali. Bila datang ke Ubud kalian seperti melihat miniatur Pulau Bali. Ubud menyediakan tempat wisata yang begitu memepesona. Akulturasi budaya Bali Kuno dan budaya setelahnya menjadikan cipta rasa seni yang begitu sempurna.

Ubud memang menjadi promadona bagi para wisatawan yang memburu objek wisata budaya di Gianyar, Bali. Desa Ubud terkenal dengan style seni dan lukisannya. Kalian dapat mengunjungi beberap museum di Ubud. Terutama adalah Museum tentang Seni dan Budayanya. Seperti Museum Batik, Museum Lukisan, Museum Ukir dan Musem-Museum lainnya. 3 Objek Wisata yang utama ada Ubud diantaranya Pasar Ubud, Monkey Forest dan Puri Ubud yang merupakan Keraton Kerajaan Ubud.

Ubud juga terkenal dengan pesona alamnya yang indah. Beberapa tempat di Ubud sebagai Objek Wisata Alam yang memepesona diantaranya, Tegalalang,  merupakan tempat wisata di gianyar berupa Terasering Pesawahan Khas Pedesaan. Pesawahan yang  bertingkat menyuguhkan pemandangan asri yang menyegarkan. Tegalalang juga merupakan sentra bagi kerajinan kaca dan kayu. Kalian disini dapat juga membeli beberapa handycraft sebagai oleh-oleh dari ubud.

Selain  itu ada juga sungai ayung bagi anda yang ingin mencoba olahraga yang memicu adrenalin yaitu rafting dan beberapa tempat lainnya.

Bali Elephant Safari Park

bali elephant safari park

Bali Elephant Safari Park merupakan tempat wisata di Gianyar yang berupa Taman Gajah. Bali Elephant Safari Park merupakan taman terbesar di Bali yang sudah memenuhi standar perawatan hewan Internasional. Memiliki luas taman lebih dari 2 hektar.

Dengan taman yang dikelilingi hutan nasional menambah nuansa tropis yang eksotis. Ditaman Gajah kalian dapat dengan mudah berinteraksi langsung dengan para kawanan Gajah. Dengan instruktur Gajah yang profesional kalian tidak perlu khawatir.  Bersama keluarga ataupun bayi sekalipun dapat bermain-main memeluk Gajah, atau menungganginya.

Kalian dapat dengan dekat bermain dengan para Gajah. menyentuhnya, melihat para gajah mandi di kolam, memberinya makananan, melihat traksi Gajah melukis, mengambil foto dengan para gajah. Selain itu kalian juga bisa mengunjungi meseum sejarah gajah disana. Mengenali tentang keberagamannya dan nenek moyang mereka.

Bali Safari & Marine Park

bali safari marine park

Tempat wisata di Gianyar yang ingin berilibur bersama keluarga, sanak saudara tercinta, ataupun dengan teman-teman. Bali Safari & Marine Park bisa menjadi pilihan.

Bali safari & marine park merupakan sebuah taman kebun konservasi bagi para satwa beragam dari indonesia maupun dari negara-negara lainnya di dunia. Koleksi dari kebun binatang ini memiliki sekitar 500 spesies hewan. Beberapa termasuknya satwa liar yang menjadi kebanggaan indonesia.

Fasilitas yang disediakan di Bali Safari & Marine Park sudah berkelas internasional. Terdapat Restourant, Animal Riding, Safari Journey, Fun Zone, Water Park, Theater, Mara River Hotel Lounge dengan pelayanana dari para staff yang ramah dan profesional dibidangnya.

Pura Goa gajah

pura goa gajah

Goa Gajah merupakan salah satu tempat wisata di Gianyar yang bersejarah sekaligus tempat beribadah Agama Hindu yang berada di Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatuh. Bangunannya yang khas menjadikan Pura Goa Gajah seperti kerajaan Bali kuno bebearpa ratus tahun lalu.

Di dinding-dindingnya terdapat petirtaan jaman dulu berukuran 12 x 23 meter, yang terbagi menjadi 3 bilik. Bilik di bagia utara terdapat 3 Arca Pancuran, 3 Arca Pancuran juga di sebelah selatan dan di bagian bilik tengah terdapat Apik Arca. Terdapat tujuh patung Widyadara-Widyadara di sebuah kolam pertitaan  yang sedang memegang air suci.

Pasar Seni Sukawati

pasar seni sukawati

Salah satu yang wajib kalian kunjungi di tempat wisata di Gianyar  adalah pasar Seni Sukawati. Pasar yang menyediakan beraneka ragam pakaian, ataupun kerajinan tangan yang dihasilkan dari seniman-seniman Bali. Pasar ini memang sentra oleh-oleh yang menjadi buruan para wisatawan untuk membeli oleh-oleh cindramata dari Gianyar, Bali.

Harga yang di tawarkan Di Pasar Sukawati juga relatif murah dibandung dengan pasar-pasar yang berada di pinggiran jalan. Jika kalian bisa lebih pintar menawarnya kalian akan dapat harga yang lebih murah lagi.

Baca juga : 11 Tempat Wisata di Cimahi yang Menjadi Favorit Para Treveller


Kekentalan budaya dan keindahan alam yang di punyai gianyar memang menjadi sorotan bagi para wisatawan. Tak heran para wisatawan memilih gianyar untuk berlibur. Keberagaman tempat wisata di gianyar menjadi tempat berlibur yang tepat bersama rekan- rekan ataupun bersama keluarga. Demikian itulah ulasan kami kali ini mengenai tempat wisata di gianyar.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

8 Makanan Khas Dayak Yang Beragam Dan Unik

Daftar Makanan Khas Demak Yang Paling Populer

11 Tempat Wisata di Nganjuk yang Populer & Kekinian